Singkawang Miliki Lorong Nikmat, Pernahkan Anda Mengunjunginya?



Jika terbesit dibenak anda kata Singkawang, mungkin beberapa tafsiran muncul. Karena kota Singkawang memang sudah dikenal hingga ke luar negeri dari keragaman budaya dan objek wisatanya.

Namun kali ini tidak membahas tentang tradisi atau event dari kota amoy.

Admin ingin mengajak pembaca untuk melihat satu sudut pusat kota ini, yaitu adanya lorong yang kami menyebutnya "Lorong Nikmat". 

Dua kosa kata ini tidak dibenarkan untuk mengartikannya secara negatif dalam tanda kutip.

Karena sesuai namanya, yang dimaksud disini adalah satu lorong atau gang yang banyak dikunjungi masyarakatnya maupun wisatawan untuk mencari penganan.


Biasanya pada pagi hari banyak pengunjung yang datang untuk sarapan dan ngopi. Nah... kopinya diseduh dari satu buah warung kopi yang namanya warkop Nikmat.

Para pengunjung kota Singkawang biasanya meluangkan waktunya untuk menikmati kopi dan sarapan. Selain itu warga kota juga memposisikan warkop dan lorong ini sebagai tempat bersantai serta bertemu kolega untuk bersilaturahmi.

Tempatnya rapi dan ditata dengan baik untuk kepuasan layanan pengunjung. Itulah gaes salah satu informasi yang admin sampaikan, kemudian tulisan ini juga tidak menggambarkan bahwa lorong lainnya tidak relevan. Karena di kota ini banyak lorong yang sudah tertata dengan baik dan menyediakan berbagai jenis penganan dan beragam minuman dan tentunya ada juga kopi.

Salam toleransi, Singkawang Hebat... (admin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak