Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., menitip pesan kepada prajurit khususnya Satuan Kewilayahan (Satkowil) agar menjadi prajurit yang profesional, berbuat baik dan selalu dicintai rakyat, Sabtu (22 Juli 2023).
Hal itu ditegaskan oleh Mayjen TNI Iwan Setiawan saat menyambangi Makodim 1017/Lamandau, Jalan Bukit Hibul Barat, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah hari ini didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tanjungpura, Ny. Beti Iwan Setiawan.
"Pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI, serta loyal dan tegak lurus kepada Pangdam, Kasad, Panglima TNI dan Presiden," tegas Mayjen TNI Iwan Setiawan.
Sebelumnya, kedatangan Pangdam XII/Tpr beserta rombongan di Makodim disambut Dandim 1017/Lmd Letkol Arm Ari Sugiharto, S. Sos dan Ketua Persit KCK Cabang XLIV Dim 1017/Lmd, Ny. Fitria Ari Sugiharto.
"Siapapun pemimpinnya kalian harus tegak lurus dan harus loyal. Kepada Dandim, Danrem termasuk Pangdam bahkan dengan semua pejabat ditingkatan Angkatan Darat dan Panglima TNI," harap Pangdam menegaskan.
Tampak hadir dalam kunjungan itu, Danrem 102/Pjg, Brigjen TNI Bayu Permana, Asintel Kasdam XII/Tpr, Kolonel Inf Abdullah Jamali, Asops Kasdam XII/Tpr, Kolonel Inf Ferdial Lubis, Ketua Persit KCK Koorcabrem 102/Pjg, Ny. Susi Bayu Permana dan sejumlah Pengurus Persit KCK PD XII/Tanjungpura. (Pendam XII/Tpr)