Membantu dalam imunisasi balita, prajurit Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonarmed 16/TK turut membantu tenaga kesehatan di Dusun Air Bening, Desa Sei Bening, Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas, Selasa, (11 Juli 2023).
Demikian penyampaian Komandan Satgas (Dansatgas) Pamtas Yonarmed 16/TK Mayor Arm Andreas Prabowo Putro., S.I.Pem., M.I.P., M.Han., di Markas Komando Taktis (Makotis) Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.
"Dalam kegiatan imunisasi ini diharapkan dapat membantu warga yang membutuhkan imunisasi bagi balita di dusun ini", ungkap Dansatgas Pamtas Yonarmed 16/TK.
Disampaikan juga bahwa prajurit Pos Sei Tengah yang dipimpin oleh Serka Sukri memberi bantuan personil tenaga kesehatan untuk membantu imunisasi balita dengan cara menyuntikkan vaksin campak serta menimbang dan mengukur berat badan dari balita.
Kegiatan tersebut mendapat respon positif dari warga, karena kehadiran Satgas Pamtas di wilayah mereka memberikan banyak manfaat.
"Kami merasa sangat terbantu dengan hadirnya bantuan tenaga kesehatan dari bapak tentara" ujar Bapak Zaildi, tenaga kesehatan Dusun Air Bening. (Pen Satgas Yonarmed 16/TK)