PEDULI MASYARAKAT BINAAN, BABINSA KORAMIL 1204-06/ BONTI DESA TUNGGUR IKUT PASANG GORONG-GORONG


SANGGAU - tigan-tvnetwork.com

Guna memperlancar aliran air dan mencegah terjadinya genangan air disekitar pemukiman warga saat musim penghujan Babinsa Koramil 1204-06/Bonti, Koptu Ahmad Jumadi bahu membahu gotong-royong bersama warga membuat saluran air dengan cara manual.

Gotong royong tersebut dilaksanakan di Desa Bonti, Kecamatan Bonti, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Minggu (4/2/2024).

Babinsa mengatakan, kegiatan kerja bakti atau gotong royong ini adalah salah satu bukti nyata sekaligus penguatan kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

"Kegiatan ini sebagai implementasi dari Pembinaan Teritorial (Binter), hal itu sudah menjadi bagian dari tugas pokok TNI-AD khususnya Babinsa sebagai ujung tombak aparat teritorial kewilayahan. Keberadaan kita sebagai unsur pembina kewilayahan harus bisa menjadi solutor dalam mengatasi kesulitan rakyat,” katanya. (Pendim 1204/Sanggau)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak