Program Penurunan Angka Stunting Lanud Harry Hadisoemantri Terus Berjalan

BENGKAYANG - tigan-tvnetwork.com

Anak Stunting berjumlah 16 orang, 7 orang mengalami perbaikan Gizi untuk 8 orang masih melanjutkan program Stunting dan 1 orang tambahan anak terkategori Stunting dari Desa Bange, Kalimantan Barat.

Komandan Lanud Harry Hadisoemantri (Had) Letkol Pnb Dion Aridito, S.T., M.M., sebagai orang tua Asuh Stunting yang diwakili Kadispers Kapten Adm Agung Darmawan didampingi Kepala Klinik Satria Utama Lettu Kes dr. Renaldi Surya Pramudyatama memberikan paket makan tambahan bagi anak Stunting. Bertempat di Klinik Satria Utama Lanud Had Desa Bange, Kecamatan Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, Selasa (27/02/02024).

Paket makanan tambahan yang diberikan kepada Anak Stunting berupa susu tinggi kalori, telur, kacang hijau dan biskuit.

Untuk program Anak Stunting kali ini terdapat 16 orang Anak Stunting yang berada wilayah Lanud Harry Hadisoemantri sedangkan untuk program Stunting ini sudah berjalan beberapa bulan yang lalu.

Dari penilaian yang dievaluasi sejak 1 bulan yang lalu terdapat 7 orang anak Stunting yang mengalami perbaikan Gizi atau bebas Stunting. Sedangkan 8 orang lainnya masih melanjutkan program stunting tersebut.

Komandan Lanud Had menyampaikan, agar program penurunan angka Stunting diseputaran Lanud Had dapat tercapai. Mulai bulan ini Lanud Had akan menambahkan 1 paket tambahan lagi untuk Program Orang Tua Asuh Lanud Had menjadi 16 orang peserta Anak Asuh Stunting.

Sasaran Anak Stunting di mulai dari umur 1 tahun sampai dengan umur 4 tahun, untuk warga yang dibina adalah warga di Desa Bange, Kecamatan Sanggau Ledo dan Desa Sinar Tebudak, Kecamatan Tujuh Belas. Dikarenakan Lanud Had berbatasan dengan 2 Kecamatan tersebut dengan jumlah peserta keseluruhan berjumlah 16 orang. Petugas yang melaksanakan pendampingan Anak Stunting mulai dari Kakes Lanud Had, Staf Sikes Lanud Had, ahli gizi Puskesmas Sanggau Ledo, Kader Desa Bange dan Babinpotdirga Lanud Had.

Harapannya dengan diadakannya Program Orangtua Asuh ini dapat mengurangi angka kejadian Anak Stunting disekitaran Lanud Had dalam membantu kebutuhan gizi masyarakat. (Pen Lanud Had)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak