Satgas Yonif 642/Kps, Pos Teluk Arguni Laksanakan Anjangsana Serta Beri sembako di Kampung Bofuwer


Kaimana - tigan-tvnetwork.com

Satgas Yonif 642/Kps melaksanakan pembagian sembako ke masyarakat di sekitaran pos teluk arguni, Distrik Teluk Arguni, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat. Senin (23/12/2024). 

Anjangsana tersebut dilaksanakan dengan berinteraksi langsung dari rumah ke rumah yang mayoritas penduduknya warga asli Papua, Manusia adalah makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lainnya serta Saling berbagi sudah menjadi kewajiban setiap insan ciptaan tuhan, arti berbagi adalah memberi atau menerima sesuatu baik dari bentuk barang, cerita, kisah, makanan dan segala hal yang berguna dalam hidup bermasyarakat.

Banyak warga masyarakat di Desa Bofuwer yang masih hidup di bawah garis kemiskinan terkait hal itu yang mendorong personel Satgas Pamtas Yonif 642/Kps, Pos Teluk Arguni untuk mengulurkan tangan membantu memberikan berupa sembako. 

Kegiatan saling berbagi memberikan sembako itu setidaknya dapat membantu meringankan beban warga masyarakat, Tujuan memberikan bantuan sembako tersebut selain untuk sarana penggalangan mendekatkan diri kepada warga desa Bofuwer, juga sebagai ajang memupuk tali persaudaraan yang erat antara TNI dengan masyarakat.

Herman werfete mengucapkan banyak terima kasih atas peran aktif dan sumbangsih dari personel Satgas Pamtas Yonif 642/Kps, Pos Teluk Arguni yang mau berbagi dan peduli terhadap sesama,

Karena dari kegiatan saling berbagi itulah kekuatan sinergi antara TNI dan rakyat semakin terjaga. (Pen Yonif 642/Kps)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak